Arti Nama Ahmad dan Cara Penulisannya yang Benar

Arti Nama Ahmad dan Cara Penulisannya yang Benar

Aḥmad (أحمد) adalah sebuah nama dalam bahasa Arab yang berarti "sangat terpuji". Ahmad adalah nama lain dari Muhammad, Rasulullah Saw.

Karenanya, banyak kaum muslim memberi nama Ahmad kepada anaknya, selain nama Muhammad.

Namun, banyak juga yang bernama Ahmad dengan penulisan Achmad dan Akhmad. Kemungkinan hal itu mengikuti ejaan lama atau menganggap huruf "h" (ح) dalam kata "Ahmad" (أحمد) dalam bahasa Arab itu "kho" (خ).

Jadi, ringkasnya, cara penulisna nama Ahmad yang benar adalah Ahmad, bukan Achmad ataupun Akhmad, jika mengacu pada asal-usul kata Ahmad.

Dalam sebuah hadis shahih Bukhari, Rasulullah Saw bersabda: 

“Sesungguhnya aku memiliki beberapa nama. Aku adalah Muhammad, aku Ahmad, aku al-Mahi yang sebab diriku Allah menghapus kekafiran, aku al-Hasyir tempat manusia akan berkumpul, dan aku al-Aqib.” 

Setiap nama tersebut memiliki makna. Nama Muhammad berarti terpuji, yang berasal dari kata hamd atau pujian. Jadi, nama Ahmad dan Muhammad berasal dari akar kata yang sama dan bermakna terpuji atau pujian.

Karena nama lain Muhammad Saw, maka nama Ahmad pun banyak masuk dalam shawalat, misalnya "Ahmad Ya Habibie". 

Nama Ahmad dalam Al-Qur'an

Nama Ahmad diabadikan dalam Al-Qur'an, yaitu dalam QS. Al-Shaf (61): 6. Penyebutan ini terkait dengan misi Isa Ibn Maryam sebagai seorang Rasul yang membenarkan firman Allah dalam kitab Taurat dan berita gembira tentang akan datangnya seorang Rasul yang bernama Ahmad.

وَإِذْ قَالَ عِيسَى ابْنُ مَرْيَمَ يَا بَنِي إِسْرَائِيلَ إِنِّي رَسُولُ اللَّهِ إِلَيْكُمْ مُصَدِّقًا لِمَا بَيْنَ يَدَيَّ مِنَ التَّوْرَاةِ وَمُبَشِّرًا بِرَسُولٍ يَأْتِي مِنْ بَعْدِي اسْمُهُ أَحْمَدُ ۖ فَلَمَّا جَاءَهُمْ بِالْبَيِّنَاتِ قَالُوا هَٰذَا سِحْرٌ مُبِينٌ

"Dan (ingatlah) ketika Isa ibnu Maryam berkata: "Hai Bani Israil, sesungguhnya aku adalah utusan Allah kepadamu, membenarkan kitab sebelumku, yaitu Taurat, dan memberi khabar gembira dengan (datangnya) seorang Rasul yang akan datang sesudahku, yang namanya Ahmad (Muhammad)". Maka tatkala rasul itu datang kepada mereka dengan membawa bukti-bukti yang nyata, mereka berkata: "Ini adalah sihir yang nyata".

Dalam Tafsir Jalalain disebutkan makna ayat tersebut:

(Dan) ingatlah (ketika Isa putra Maryam berkata, "Hai Bani Israel!) di sini Nabi Isa tidak mengatakan hai kaumku, karena sesungguhnya dia tidak mempunyai kerabat di kalangan mereka (Sesungguhnya aku adalah utusan Allah kepada kalian, membenarkan kitab sebelumku) kitab yang diturunkan sebelumku (yaitu Taurat dan memberi kabar gembira dengan datangnya seorang rasul yang akan datang sesudahku, namanya Ahmad.") Allah berfirman: (Maka tatkala rasul itu datang kepada mereka) yakni Ahmad alias Muhammad kepada orang-orang kafir (dengan membawa bukti-bukti yang nyata) yakni ayat-ayat dan tanda-tanda (mereka berkata, "Ini) maksudnya, apa yang didatangkannya itu (adalah sihir) menurut suatu qiraat lafal sihrun dibaca saahirun artinya orang yang datang ini adalah penyihir (yang nyata") yang jelas. (TafsirQ)

Transliterasi atau alih aksara Arab ke huruf latin atau kedalam bahasa Indonesia memang sering jadi masalah. Misalnya, dalam KBBI, sholat jadi salat; musholla jadi musala; jama'ah jadi jemaah; dan sebagainya.  

Daftar Huruf Arab (Hijaiyah)


أَسماءُ الحروف الهجائية
Nama-Nama Huruf Hijâiyyah (Huruf Arab)

No.

Huruf

Nama Huruf & Cara Membaca

Membaca secara Latin

Transliterasi Latin

1

ا

أَلِفْ

Alif

A, I, U

2

ب

بَا

B

3

ت

تَا

T

4

ث

ثَا

Tsâ

TS

5

ج

جِيمْ

Jîm

J

6

ح

حَا

Hâ

H

7

خ

خَا

Khô

KH

8

د

دَالْ

Dâl

D

9

ذ

ذَالْ

Dzâl

DZ

10

ر

رَا

R

11*

ز

زَايْ ، زَيّ ، زَا

Zây, Zayy, atau Zâ

Z

12

س

سِينْ

Sîn

S

13

ش

شِينْ

Syîn

SY

14

ص

صَادْ

Shôd

SH

15

ض

ضَادْ

Dhôd

DH

16

ط

طَا

Thô

TH

17

ظ

ظَا

Zhô

ZH

18

ع

عَيْنْ

`Aîn

`A, `I, `U

19

غ

غَيْنْ

Ghoîn

GH

20

ف

فَا

F

21

ق

قَافْ

Qôf

Q

22

ك

كَافْ

Kâf

K

23

ل

لامْ

Lâm

L

24

م

مِيمْ

Mîm

M

25

ن

نُونْ

Nûn

N

26

هـ

هَا

H

27

و

وَاوْ

Wâw

W

28

ي

يَا

Y

29

ء

هَمْزَةٌ

Hamzah

'

30*

لا

لامْ أَلِفْ

Lâm Alif

-

31*

ة

تَا مَرْبُوطَةٌ

Tâ Marbûthoh

H atau T

Cara membaca huruf madd (panjang):

  • Huruf â, dibaca aa.
  • Huruf î, dibaca ii.
  • Huruf û, dibaca uu.

Demikian Arti Nama Ahmad dan Cara Penulisannya yang Benar  plus daftar huruf Arab dan transliterasinya.*

Post a Comment

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post